Diisukan Dicopot, Ketua Hanura Garut Membantah

14.263 dilihat

BUANAINDONESIA.CO.ID, GARUT – Terkait kabar adanya pencabutan ketua DPC Hanura Kabupaten Garut oleh DPP Hanura, Ketua DPC Garut Serli Besi , mengatakan bahwa hingga saat ini dirinya tidak mengetahui adanya surat pemberhentian itu,

Advertisement

” Justru saya ingin melihat  dari rekan media terkait surat pencabutan itu,” Kata Serli Besi Kepada Buana Indonesia di ruang kerjanya Rabu 15 November 2017.

Serli menambahkan bahwa sebagai kader Hanura dirinya siap menerima konsekuensi apapun apabila hal ini benar,bagi nya Jabatan hanyalah amanah yang harus dijalani selama itu masih dipercaya. Jabatan hanya amanah bagi diri saya pribadi dan saya menjalaninya karena Alloh Taala,”ujar Serli.

Ditambahkan Serli,untuk kejelasan kabar ini dirinya terus berkomunikasi dengan Ketua DPD Hanura Jawa Barat,komunikasi terakhir Ketua DPD Hanura Jawa Barat tidak mengetahui adanya SK pemberhentian Ketua DPC. Namun beliau berjanji akan membicarakan hal ini setelah pulang kunjungan kerja sebagai Anggota DPD RI,” katanya.

Advertisement