Ada BUBOS Di Pendopo Garut

14.352 dibaca

BUANAINDONESIA.CO.ID, GARUT – Pemerintah Kabupaten Garut melalui Tim Penggerak Pembinaan Kesejahteraan Keluarga ( TP PKK ) kabupaten Garut menggelar buka bersama dengan Forkopimda Garut, Kepala SKPD, dan masyarakat yang dikemas dalam kegiatan Buka Bersama On The Street ( BUBOS ) dihalaman gedung Pendopo Garut, Sabti 25 Mei 2019.

Ketua TP PKK Kabupaten Garut Hj Diah Kurniasari Rudy Gunawan mengatakan, kegiatan ini dilaksanakan secara serentak di kabupaten – kabupaten Se – Jawa Barat yang digagas oleh Ketua TP PKK Jawa Barat Ibu Atalia M Ridwan Kamil.

Advertisement

” Ini merupakan program Pemerintah Provinsi Jawa Barat yang pertama kali diselenggarakan di kabupaten Garut dan serentak dilaksanakan di kabupaten – kabupaten Se provinsi Jawa Barat”, kata Diah Kurniasari mengawali sambutannya.

Disampaikan Diah, Bubos merupakan kegiatan acara buka bersama dengan masyarakat dalam rangka mempererat Ukhuwah Islamiah diantara warga masyarakat.

” Dengan Konsep buka bersama dengan masyarakat, duduk bersama di jalan yang bertemakan ” Memuliakan Al Quran, Memperkuat Ukhuwah dan menghadirkan Cinta, yang dilaksanakan Live Video Confrence dengan Gubernur Jawa Barat, membaca Al Quran serentak di 27 Kabupaten / Kota, dan buka bersama dengan masyarakat yang berjumlah sebanyak kurang lebih 3000 orang”, jelas Diah Kurniasari.

Sementara itu Bupati Garut dalam sambutannya menyampaikan kebahagiannya dapat berbuka puasa dengan masyarakat beserta seluruh pimpinan pemerintah kabupaten Garut.

” Kita dapat bersama – sama berbuka bersama dalam satu kegiatan Buka Bersama On The Street ( BUBOS ), tetapi BUBOS ini bukan mencerminkan seorang ibu menjadi Bos, tetapi kebersamaan kita kaum muslimin, kaum muslimat dalam merayakan kemenangan di bulan suci Ramadhan”, tutur Bupati Rudy Gunawan.

Rudy Gunawan mengajak masyarakat untuk memaknai program Gubernur Jawa Barat, yaitu pada bulan suci Ramadhan kita berbagi.

” Berbagi ini untuk memberikan makna di bulan Ramadhan, bahwa kita bisa merasakan bagaimana laparnya orang – orang Dhuafa, laparnya orang miskin, maka hari ini kita bisa bersama – sama merayakan kemenangan pada saat berbuka puasa bersama, selaku Bupati Garut Saya mengucapkan terima kasih atas kerjasama semua pihak hingga terselenggaranya kegiatan ini”, pungkas Rudy Gunawan.

Nampak hadir dalam kegiatan BUBOS, Bupati Garut H Rudy Gunawan, Wakil Bupati H Helmi Budiman, Kapolres Garut AKBP Budi Satria Wiguna, Ketua MUI KH Sirojul Munir, Kepala Depag H Undang Munawar sebagai Penceramah, Kepala SKPD Garut, dan warga masyarakat Garut.