KPUD Garut Tetapkan Paslon Rudy Helmi Sebagai Bupati Garut Terpilih 2019-2024

16.660 dibaca

BUANAINDONESIA.CO.ID, GARUT – Bertempat di Aula KPUD Garut Jalan Suherman Tarogong Kaler Garut,Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Garut menetapkan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Garut, H Rudy Gunawan SH MH MP dan dr Helmi Budiman sebagai peraih suara terbanyak pada Pemilihan Kepala Daerah 2018. 

Advertisement

Sekretaris KPU, Ayi Dudi Supriatna, yang ditemui usai rapat pleno penetapan memberitahu, hasil penetapan akan disampaikan KPU kepada DPRD Garut dalam waktu dekat untuk proses pelantikan yang akan digelar pada Tahap III yakni tanggal 14 Maret 2019.

“Pasangan Calon Bupati dan wakil bupati Garut terpilih tahun 2018 dengan Urut Nomor 1, Rudy Gunawan dan Helmi Budiman yang diusung gabungan partai politik yakni Partai Gerindra, PKS dan Partai Nasdem ditetapkan sebagai paslon calon Bupati dan Wakil Bupati terpilih 2018 dengan perolehan suara terbanyak 428.113 atau 35.80%,” kata Ayi Dudi Supriatna.

Sebelum Jadi Caleg, Ada Baiknya Anda Simak Video Dibawah Ini

Ayi Dudi Supriadi menyampaikan terima kasih kepada seluruh elemen yang telah mensukseskan gelaran Pilkada Serentak Tahun 2018 ini.

“Terima kasih ke seluruh jajaran sekertariat KPU, terima kasih juga kepada Panwaslu dan saya turut ingin mengapresiasi yang setinggi tingginya kepada panwaslu walaupun beda kerja tetapi pengawasan sampai ke wilayah tetap optimal, terimakasih juga pada Porkominda yang telah membantu atas terselenggara nya pemilihan yang sukses dan lancar ini sehingga pemilihan calon bupati dan wakil bupati terselenggara dengan damai tanpa efek apapun”, ujar Sekretaris KPUD.

Adapun hasil perolehan suara masing masing para calon bupati dan wakil bupati;

1. Pasangan Rudi gunawan dan Helmi Budiman perolehan suara : 428.113 suara

2. Pasangan Iman ali Rahman dan dedi hasan bahtiar : 395.283 suara

3. Pasangan suryana dgn wiwin perolehan suara : 132.667 suara

4. Pasangan H agus Hamdani dgn aditya perolehan suara : 239.848 suara